Materi Coreldraw
CMYK & RGB
Ø Pengertian
CMYK
·
CMYK adalah singkatan dari
Cyan-Magenta-Yellow-blacK dan biasanya juga sering disebut sebagai warna proses
atau empat warna.
·
CMYK adalah sebuah model warna berbasis
pengurangan sebagian gelombang cahaya (substractive color model) dan yang umum
dipergunakan dalam pencetakan berwarna.
·
Jadi untuk mereproduksi gambar sehingga dapat
dicapai hasil yang (relative) sempurna dibutuhkan sedikitnya 4 Tinta yaitu:
Cyan, Magenta, Yellow dan Black.
·
Keempat
tinta tersebut disebut Tinta / Warna Proses. Tinta Proses adalah tinta yang
dipergunakan untuk mereproduksi warna dengan proses teknik cetak tertentu,
seperti offset lithography, rotogravure, letterpress atau sablon.
·
Jika yang digunakan adalah Cyan, Magenta,
Yellow dan Black kenapa singkatannya adalah CMYK, bukan CMYB? Alasannya karena
menurut teori warna, kata K singkatan dari key yang berarti warna kunci,
sehingga tanpanya warna jadi tidak lengkap, ketika warna C, M, dan Y
dicampur maka akan didapatkan warna Black.
Ø Penggunaannya
CMYK
•Sebelum
membuat suatu desain ,desainer harus menentukan terlebih dahulu desain tersebut
akan dicetak atau hanya dipresentasikan melalui media monitor.Karena warna CMYK
dan RGB akan menghasilkan hasil yang berbeda ketika ditampilkan dalam bentuk
visual di monitor dan ketika dicetak.
•Warna
CMY sendiri masih memantulkan sedikit warna – warna di RGB.Warna Cyan
memantulkan warna Red atau Merah. Warna Magenta memantulkan warna Green atau
Hijau dan warna Yellow memantulkan warna Blue atau Biru. Pantulan tersebut
tidak diinginkan, disebut juga dengan hue error. Untuk menyiasatinya maka
diberikan warna Black atau yang disebut Key dalam warna CMYK agar tiap komponen
warna menjadi lebih pekat dan tidak memantulkan hue error tadi.
RGB
CorelDraw
v Pengertan RGB
RGB adalah suatu model warna yang terdiri atas
3 buah warna: merah (Red), hijau (Green),
dan biru (Blue), yang ditambahkan
dengan berbagai cara untuk menghasilkan bermacam-macam warna.
v
Kegunaan RGB
Kegunaan utama model warna
RGB adalah untuk menampilkan citra / gambar dalam perangkat elektronik,
seperti televisi dan komputer, walaupun juga telah digunakan
dalam fotografi biasa.
Sebelum era elektronik, model warna RGB telah memiliki landasan yang kuat
berdasarkan pemahaman manusia terhadap teori trikromatik.
RGB merupakan model warna
yang bergantung kepada peranti, peranti yang berbeda akan mengenali
atau menghasilkan nilai RGB yang berbeda, karena elemen warna (seperti fosfor atau
pewarna) bervariasi dari satu pabrik ke pabrik, bahkan pada satu peranti
setelah waktu yang lama.
Model warna ini merupakan
model warna yang paling sering dipakai. Contoh alat yang memakai mode warna ini
yaitu TV, kamera, pemindai, komputer, dan kamera
digital.
v Perbedaan CMYK dan RGB
CMYK
· Cyan Magenta
Yellow Black (orang awam bilang biru, merah, kuning dan hitam )
· CMYK merupakan warna-warna primer yang paling banyak digunakan pada printer
· CMYK lebih digunakan untuk desain yang nantinya ditampilkan ke media cetak
· Jika warna CMY di campur semua, akan menghasilkan warna hitam
RGB
· Red Green Blue
(merah, hijau, biru)
· RGB merupakan warna-warna primer yang digunakan pada monitor
· Jadi RGB lebih digunakan untuk desain yang nantinya ditampilkan ke media
layar monitor
· Jika warna RGB di campur semua, akan menghasilkan warna putih
0 Comments:
Posting Komentar